Tuesday, April 8, 2025

Cahaya yang Tak Terlihat


Jadilah engkau pelita dalam gulita,

Menebar baik tanpa pamrih semata,
Namun jangan rasa lebih menyapa,
Sebab suci hanya Allah yang tahu nyata.

Mata bisa menilik luka dan cela,
Tapi tak mampu menakar taubatnya,
Jangan hakimi dengan kacamata fana,
Sebab hati bisa menangis di sepertiga malamnya.

Ia yang tampak lemah dan hina,
Bisa saja kekasih-Nya di sisi-Nya,
Sedang kita yang merasa mulia,
Belum tentu selamat di akhir cerita.

An-Najm bersuara lantang dan jelas,
Jangan mengaku suci, wahai manusia lemas,
Allah tahu siapa yang layak di atas,
Bukan yang merasa, tapi yang ikhlas.

Perenungan Mas Bojreng
#BeKind #StayHumble #OnlyAllahKnows #NoJudgment #TrueTaqwa
#poem #poetry #poetsofinstagram #poets #poet #poetrycommunity #catatanmasbojreng #masbojreng 

No comments:

Post a Comment

Dan itu… sudah cukup.

Pernah nggak, suatu pagi bangun dan rasanya dunia sudah “jalan duluan”? Baru melek setengah, masih nyari arah, eh tangan otomatis ngecek po...